Tuesday, April 24, 2018

MATA TUHAN MELIHAT MANA YANG BAIK DAN JAHAT


Dalam pembahasan kali ini, kita sering bertanya ? bahwa Apakah TUHAN tahu, apa yang kita perbuat selama ini didalam kehidupan kita sehari-hari di dunia ini ?

Firman-NYA dengan jelas menjawab :

"Mata TUHAN ada disegala tempat mengawasi orang jahat dan orang baik." ( Ams 15 : 3 ).

Ya, dengan jelas ayat ini berkata bahwa TUHAN melihat segalanya, dalam pembahasan ini, saya ingin menceritakan tentang kisah kehidupan saya, yang saya alami saat ini.

Saya mengalami situasi yang terpuruk karena ditipu, dengan berkedok penipuan sindikat oleh orang yang aku anggap dia itu baik, orang itu seperti orang yang ber-TUHAN sekali, kata-katanya bahkan bisa mengalahkan seorang pendeta. Dalam kondisi ini saya percaya bahwa dia orang yang benar-benar baik. Tapi apa disangka ? bahwa semuanya salah 180 derajat penilaian ku tentang orang ini.
Dia orang yang telah menipu saya hingga saya kehilangan uang miliaran rupiah, sudah gitu masih ditambah dengan penipuan kartu kredit saya yang digesek oleh nya digesek tunai ditoko mana-mana.
Hal ini menurut saya penipuan yang sangat mengerikan, saya sudah rugi uang miliaran rupiah masih ditambah dengan beban hutang kartu kredit yang dipakainya tanpa sepengetahuan saya.

Pasti semua bertanya ? Kenapa saya sampai bisa kuar uang segitu banyaknya ? dan kenapa kartu kredit saya semua bisa di tangan dia ?

Saya saat itu memang dalam kondisi yang kosong, dimana hubungan saya dengan TUHAN mengalami kerenggangan yang cukup panjang dan orang ini menggunakan ilmu hitam/sihir, sebenarnya saya menyesal dengan kejadian ini. Sampai-sampai saya mengalami depresi dan bahkan menyalahkan TUHAN, kenapa semua ini terjadi didalam hidup saya ?.

Pikiran saya waktu itu hanya berfikir saya menolong dia dengan usaha bagi hasil, dan kenyataannya saya malah ditipu habis-habis an. Dalam hati saya bertanya, TUHAN apakah semua ini terjadi Engkau melihatnya ?. Saya pun berdoa sambil mengalami tekanan yang cukup hebat sampai saat ini. Saya membaca firman-NYA, bahwa TUHAN menjawab dan bahkan sangat jelas :

"Tidak ada suatu mahluk pun yang tersembunyi di hadapan-NYA, sebab segala sesuatu telanjang dan terbuka di depan mata DIA, yang kepada-NYA kita harus memberikan pertanggungan jawab." ( Ibr 4 : 13 ).

Ayat ini jelas berkata bahwa apa yang kita lakukan sekecil apapun itu, hingga sampai dalam hatipun, TUHAN pasti tahu, dan melihat semua kejadian ini. Saya dalam hati berfikir dan hanya berdoa saja senjata saya. TUHAN tau pasti isi hati saya bagaimana pada waktu itu, karena TUHAN lah yang dapat menyelidiki hati setiap manusia, seperti yang tertulis didalam firman_NYA :

"Aku, TUHAN, yang menyelidiki hati, yang menguji batin, untuk memberi balasan kepada setiap orang setimpal dengan tingkah langkahnya, setimpal dengan hasil perbuatannya." ( Yer 17 : 10 ).

Ayat ini pun sudah jelas berkata TUHAN sendiri juga yang akan memberikan balasan atas semua kejadian ini. Dan lagi saya percaya bahwa kita semua suatu saat akan mempertanggung jawabkan segala perbuatan kita dihadapan-NYA. Seperti yang tertulis dalam firman-NYA :

"Karena Allah akan membawa setiap perbuatan ke pengadilan yang berlaku atas segala sesuatu yang tersembunyi, entah itu baik, entah itu jahat" ( Pkh  12 : 14 ).

So, tetap tenang dan percaya bahwa semua kejadian yang kita alami sekarang ini. So, pasti TUHAN melihatnya dengan jelas. Dan Hukum Tabur-Tuai itu akan selalu ada sepanjang masa, seperti yang tertulis dalam firman-NYA :

"Karena apa yang ditabur orang, itu juga yang akan dituainya." ( Gal 6 : 7b ).

Jadi, mari kita saling percaya bahwa kita dituntut menyerahkan semua permasalahan kita ke TUHAN, walau berat. Percayalah bahwa TUHAN itu adil dan setia, dan yang jelas TUHAN melihat dan pasti TUHAN akan membalas perbuatan manusia seperti yang difirmanka-NYA didalam Kitab yang ditulis oleh Musa dalam kitab Ulangan, yaitu :

"Hak-KU lah dendam dan pembalasan, pada waktu kaki mereka goyang, sebab hari bencana bagi mereka telah dekat, akan segera datang apa yang telah disediakan bagi mereka. ( Ul 32 : 35 ).

Amin. TUHAN Yesus memberkati kita semua. Haleluya Puji TUHAN. Imanuel, Allah beserta kita. [Ref : ( Mat 1 : 23 )].


No comments:

Post a Comment