Tuesday, June 5, 2018

TUHAN YESUS DOKTER DIATAS SEGALA DOKTER. KESEMBUHAN HANYA PADA TUHAN, PERCAYALAH !


Pada, pagi hari ini. Tepatnya tanggal 06/06/18. Saya ingin menuliskan firman TUHAN bagi kita semua tentang kesembuhan hanyalah datangnya dari TUHAN saja. Dokter/Tabib, itu semua hanya perantara untuk kesembuhan kita, TUHAN-lah yang menggerakan mereka untuk kesembuhan kita ketika kita sedang mengalami sakit.

Firman TUHAN berkata :

"Sebab AKU akan mendatangkan kesembuhan bagimu, AKU akan mengobati luka-lukamu, demikianlah firman TUHAN." ( Yer 17 : 30a ).

Judul perikop dalam ayat ini, adalah "Janji pemulihan Israel" ( Yer 30 : 1-24 ).

Saya percaya, perikop ini pun juga akan terjadi didalam kehidupan kita semua manusia dalam dunia ini. Karna apa yang tertulis dalam firman TUHAN, hanyalah YA dan AMIN. [ Ref : ( 2Kor 1 : 19-20 )].

Saya menuliskan renungan ini. Karena, saat ini, didalam keluarga saya, ada yang sedang mengalami sakit. Yaitu, kedua orang tua saya. Papah dan Mamah saya. Saya percaya, segala kesembuhan hanya datangnya dari TUHAN, Saya cuman hanya bisa mendoakan mereka saja, untuk kesembuhan sakitnya. Saya percaya, karena TUHAN itu maha baik. Saya percaya TUHAN, akan memulihkan mereka kembali baik tubuh fisik mereka maupun roh mereka.

Firman TUHAN, sungguh sangat menguatkan hidupku, disaat papah mamah sakit. Semakin, rasanya aku haus ingin berbicara kepada TUHAN, dan memohon belas kasihan-NYA. Karena, saya bisa yakin dan percaya, bahwa DOA orang benar bila yakin didoakan sangat besar kuasanya. Semua ini tertulis didalam firman-NYA :

"Dan doa yang lahir dari iman akan menyelamatkan orang sakit itu dan TUHAN akan membangunkan dia; dan jika ia telah berbuat dosa, maka dosanya itu akan diampuni. Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya." ( Yak 5 : 15-16 ).

Menurut saya, ayat ini sudah jelas dan sangat jelas bahkan. Bahwa, kita sebagai orang yang beriman dan percaya didalam KRISTUS, keselamatan akan segera terjadi, tanpa bertanggung-tanggung lagi. Karena, TUHAN melihat setiap perbuatan yang kita lakukan didalam dunia ini. Jadi, saya bisa percaya bahwa ada kesembuhan dari TUHAN sendiri melewati dokter yang bekerja, atau dengan kuasa-NYA yang tidak terbatas bagi kita semua. Amin.

Saya percaya, TUHAN akan menyelamatkan saya dan keluarga saya dari berbagai macam pencobaan. TUHAN menolong dan menyelamatkan kita semua dari tempat yang jauh. [Ref : ( Yer 30 : 10b )].

Pesan pada kita saudara-saudara yang seiman :

Percayalah pada TUHAN, bahwa DIA lah sumber kesembuhan dalam hidup kita semua, sebab ada tertulis dalam firman-NYA :

"Sebab katanya : "Asal kujamah saja jubah-NYA, aku akan sembuh. Seketika itu juga berhentilah pendarahannya dan ia merasa bahwa badannya sudah sembuh dari penyakitnya." ( Mrk 5 : 28-29 ).

Ayat, ini berbicara tentang seorang perempuan yang sudah dua belas tahun lamanya menderita pendarahan dan tidak kunjung sembuh oleh beberapa tabib. Baca : Markus 5 : 25-34.

Firman TUHAN, dalam Markus 5 : 25-34, membuktikan bahwa kuasa YESUS KRISTUS, melebihi dari segala dokter-dokter yang ada didalam kehidupan dunia ini. Percayalah, pada TUHAN, ketika anda sakit dalam penyakit anda. Carilah yang pertama adalah TUHAN YESUS KRISTUS, barulah anda pergi berusaha ke dokter/ minum obat-obatan medis. Percayalah dokter dan obat-obatan medis hanyalah perantara dari tangan TUHAN, yang menolong kesembuhan kita. Karena, sumber kesembuhan hanyalah pada DIA. DIA yang berfirman bahwa :

"Tetapi kamu yang takut akan nama-KU, bagimu akan terbit surya kebenaran dengan kesembuhan pada sayapnya. Kamu akan keluar dan berjingkrak-jingkrak seperti anak lembu lepas kandang." ( Mal 4 : 2 ).

"DIA yang mengampuni segala kesalahanmu, yang menyembuhkan segala penyakitmu." ( Mzm 103 : 3 ).

Begitu banyak bukti yang nyata dalam firman-NYA, bahwa kesembuhan hanyalah dari DIA. Asalkan kita percaya dan hidup dalam kebenaran, pasti TUHAN sanggup memberikan pemulihan terhadap kita semua. Karena bagi DIA tidak ada yang mustahil. [Ref : ( Luk 1 : 37 )].

Berkat kesembuhan dari TUHAN pasti ada untuk kita semua, bagi yang percaya kepada-NYA :

"TUHAN memberkati engkau dan melindungi engkau; TUHAN menyinari engkau dengan wajah-NYA dan memberi engkau kasih karunia; TUHAN menghadapkan wajah-NYA kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera." ( Bil 6 : 24-26 ).

Terpujilah nama TUHAN YESUS KRISTUS TUHAN kita semua. Imanuel, Allah beserta kita. [Ref : ( Mat 1 : 23 )]. Amin.


3 comments:

  1. Tuhan Yesus Kristus ampunilah dosa-dosa kami dan berikanlah kami Rahmat pertobatan, pulihkan kesehatan dan kesembuhan Keluarga kami dari sakit penyakit yang sudah lama kami derita. Amin.

    ReplyDelete
  2. Maaf bukan mengeritik tapi hanya meluruskan. Bahwa Tidak ada Yer 17 :30a
    Dalam Alkitab Yeremia 17 itu hanya sampai ayat 2,. Terimakasih.

    ReplyDelete